Thursday 7 October 2010

10 Langkah Tampil Cantik Dalam 10 Menit


Apabila Anda menginginkan riasan wajah yang hanya membutuhkan waktu 10 menit -- yuk, ikuti langkah dibawah ini! Riasan ini cocok untuk rutinitas sehari-hari, seperti pergi ke kantor, makan siang dengan teman, meeting dengan client, ngafe di akhir pekan bersama pasangan. Dijamin Anda terlihat cantik dan mempesona tanpa terkesan menor ;) Seluruh rangkaian produk tentunya menggunakan makeup favorit saya, dong. Apalagi kalo bukan Oriflame ;) Jangan lupa sebelum memulai, bersihkan wajah dan gunakan moisturizer terlebih dahulu, ya!

1. Agar mata terlihat segar dan cerah, gunakan Dual skin Corrector (11426) terlebih dahulu, totolkan mulai dari ujung mata bagian dalam sampai keseluruh bawah mata. Pakai ujung jari telunjuk, tepuk pelan concealer tersebut hingga rata -- jangan digosok, nanti kehapus. Concealer akan membantu menyamarkan lingkaran gelap di bawah mata dan noda. Cari concealer yang bertekstur creamy, warna dasarnya kuning karena cocok dengan kulit wanita Asia, dan satu tone lebih terang dari warna kulit Anda.


2. Aplikasikan Giordani Gold Rejuvenation Foundation - Light Ivory (16969) di wajah Anda dengan cara ditotol-totolkan pada kulit. Ratakan secara perlahan menggunakan jari Anda. Kalo pakai foundation itu arahnya ke bawah mengikuti arah tumbuh bulu di wajah, ya. Untuk menemukan foundation yang tepat, tes warnanya langsung di kulit wajah, bukan punggung tangan. Sekali lagi cari yang berwarna dasar kuning. Warna yang menyatu dengan sempurna dengan kulit adalah warna yang tepat buat Anda. Tekstur foundation yang bagus adalah creamy, bukan yang cair atau lengket.


3. Aplikasikan riasan mata sekarang sebelum wajah Anda dibedaki, agar jika Anda melakukan kesalahan, Anda tinggal menghapusnya dan mengulangi riasan tanpa merusak base makeup. Ikuti step berikut ini agar mata terlihat mempesona tapi tetap alami. Gunakan Colour Quartet For Eyes - Harmony (2513) dengan Beauty Professional Eye Shadow/Blending Brush (14691)Brush ini memiliki dua macam ujung: kuas dan spons aplikator. Pertama, gunakan kuas untuk mengoleskan highlight (warna yang paling muda dari keempat warna dikemasan tersebut) ke seluruh kelopak mata dari bulu mata hingga bawah alis. Lalu masih dengan ujung kuas, oleskan warna medium-toned (coklat muda) mulai dari bulu mata hingga lipatan kelopak.

4. Buat garis disekeliling mata dengan ujung spons aplikator, menggunakan warna eyeshadow yang paling gelap. Tips: Tiup sedikit aplikator sebelum mengoles. 


5. Warnai alis Anda dengan pinsil alis. Bagi yang alisnya tebal seperti saya, saya merekomendasikan Brow Definer Pencil - Light (11417). Warna coklat mudanya membuat alis terlihat rapi tanpa terkesan "kejam" hehehe... Tapi apabila Anda memiliki alis yang tipis, gunakan Brow Definer Pencil - Medium (11418). Cara mengaplikasikannya jangan ditekan seperti menulis, ya. Tapi gambar dengan lembut seperti sedang mengarsir, sampai mencapai hasil akhir yang diinginkan. Lalu ratakan sedikit dengan jari agar terlihat natural.

6. Taburkan Air Soft Powder - Light (12907) ke seluruh wajah menggunakan Professional Powder Puff (15895). Lalu sapukan kelebihan bedak dengan Giordani White Gold Brush (17974). Ratakan bedak secara perlahan dan jangan lupa menyamarkan T-area pada wajah Anda seperti hidung dan dagu. Bedak akan membuat riasan Anda bertahan lama. Pilihlah bedak yang berwarna dasar kuning (bukan pink, atau hijau atau biru) dan mendekati warna kulit Anda supaya tampak alami... gak seperti lenong yaa.... hehehe... ;p



7. Gunakan maskara pada akar sampai ujung bulu mata, lentikkan pada bagian ujung dan biarkan mengering. Ulangi sekali lagi. Maskara favorit saya Revelation Mascara - Black (15052) dan Lash Extreme Mascara - Brown (12405) apabila ingin tampil sedikit dramatis.



8. Untuk mendapatkan hasil pipi yang merona segar, sapukan Giordani Gold Bronzing Pearls - Natural Radiance (5568) dengan Giordani White Gold Brush (17974) dari daerah sekitar telinga sampai ke tulang pipi untuk menonjolkan bentuk muka dan tulang pipi Anda lalu ratakan sedikit kearah bawah agar nampak seperti bagian dari wajah. 




9. Gunakan OB SILKY kiss lipstick - Sienna Satin (14751) ke seluruh bibir Anda.




10. Terakhir, oleskan Giordani Gold Lip Pencil - Nude (14340) disekeliling bibir Anda agar lipstik kelihatan rapi lalu ratakan dengan kuasnya perlahan.
Tips: Ketika menggunakan lip liner jangan gunakan warna yang lebih gelap dari lipstick Anda. Gunakan warna netral atau warna lipstick yang senada.




Selesai deh! ;) Jangan lupa semprotkan wewangian yang beraroma segar seperti Sensoria EdT (12895) atau Dancing Lady EdT (15865) sebagai pelengkap sempurna untuk menemani aktivitas Anda sepanjang hari :)



Foto produk: www.oriflame.co.id
Ilustrasi: TPG Images